SWI Tour & Travel Paket Wisata Tanjung Puting 3 Hari 2 Malam
Paket Wisata Tanjung Puting

Paket Wisata Tanjung Puting 3 Hari 2 Malam

Paket wisata Tanjung Puting dapat menjadi pilihan terbaik bagi Anda yang ingin mendapatkan pengalaman wisata edukatif di Kalimantan Tengah. Kawasan ini pun merupakan cagar alam dan suaka margasatwa berada di bawah naungan Balai Taman Nasional Tanjung Puting. Khususnya untuk puluhan ribu orang utan yang menempati area tersebut sebagai habitatnya.

Sampai saat ini, Taman Nasional Tanjung Puting atau TNTP merupakan tempat konservasi orang utan terbesar di dunia. Lebih dari itu, kawasan tersebut berfungsi juga sebagai cagar biosfer seluas 415.040 hektar yang lantas menjadi area inti. Faktor ini pula yang membuatnya layak digunakan sebagai rumah aneka flora dan fauna.

Wisatawan yang tertarik menelusuri taman nasional ini dapat mengandalkan paket tour Tanjung Puting. Bersama agen perjalanan tepercaya, Anda dapat melakukan macam-macam kegiatan yang menyenangkan. Antara lain mengamati aktivitas orang utan, menaiki perahu, hingga bermalam di penginapan seperti kelotok, guest house, sampai resor mewah.

Untuk itu, one day trip kadang dinilai kurang memuaskan mengingat TNTP sangat luas. Wisatawan dapat mengambil rekomendasi paket 3 hari 2 malam kalau ingin memperoleh pengalaman terbaik di sana dengan fasilitas dan layanan memadai.

Itinerary kegiatan wisata di Tanjung Puting

Kami sudah menyediakan itinerary yang mencakup kegiatan-kegiatan selama 3 hari 2 malam. Adapun gambaran rincian yang akan Anda lakukan di Tanjung Puting mencakup:

Hari kesatu

Pada hari kesatu, wisatawan akan dijemput di Bandara Iskandar, Pangkalan Bun, yang akan dijadikan sebagai meeting point. Kemudian, pihak paket wisata Tanjung Puting mengantarkan Anda ke dermaga dengan river cruise menuju taman nasional. Makan siang pun biasanya dilakukan di kapal sebelum meneruskannya dengan trekking mencari orang utan.

Selepas jungle trekking di Tanjung Harapan, wisatawan akan diantarkan menuju titik labuh. Di sini, Anda akan makan malam dan menikmati free time. Setelah itu, wisatawan bakal bermalam di kapal sebelum melanjutkan kegiatan di hari kedua.

Hari kedua

Wisatawan menikmati sarapan yang pihak agen sediakan sebelum memulai aktivitas. River cruise pada hari kedua diawali dengan mengunjungi Pondok Tanggui yang dijadikan feeding station. Di sini, Anda bakal diajak mengamati kehidupan orang utan bersama pemandu. Setelah itu, river cruise diteruskan ke Camp Leakey sembari makan siang.

Selepas mengamati aktivitas orang utan seharian, wisatawan bakal mengakhiri sesi river cruise di Danau Kunang-Kunang. Malamnya, Anda akan menerima hidangan penutup, lalu beraktivitas bebas dan bermalam sekali lagi di kapal.

Hari ketiga

Jadwal paket tour Tanjung Puting pada hari ketiga lebih santai dibandingkan hari-hari sebelumnya. Wisatawan diajak sarapan terlebih dulu sebagai pembuka, kemudian mereka akan jalan-jalan ke Sungai Sekonyer sebagai destinasi wisata terakhir. Sebelum pulang, Anda perlu memastikan semua barang bawaan sudah masuk atau koper.

Team SWI Tour & Travel lantas mengantarkan wisatawan ke Pelabuhan Kamal. Setelah itu, Anda dan rekan wisatawan lainnya ditransfer ke bandara untuk pulang ke masing-masing tujuan. Sekali lagi, periksa bawaan, terutama barang berharga, sebelum mengakhiri perjalanan.

Dalam tour wisata Tanjung Puting, Anda juga perlu memperhatikan keperluan apa saja yang dan tidak ditanggung harga paket. Dalam hal ini, biaya sudah mencakup:

  • Transportasi tur dan kegiatan;
  • Tiket masuk ke lokasi-lokasi wisata;
  • Kapal untuk bermalam dan river cruise;
  • Makan dan air mineral;
  • Biaya konservasi di taman nasional;
  • Pemandu atau guide.

Sementara keperluan yang wisatawan tanggung dengan biaya pribadi adalah:

  • Tiket pesawat menuju dan dari Bandara Pangkalan Bun;
  • Porter untuk membawa barang pribadi;
  • Tip yang diberikan ke sopir dan pemandu.

Paket Wisata Lain:

Persiapan untuk wisata ke Tanjung Puting

Selain mempelajari itinerary, masih ada sejumlah persiapan yang sebaiknya wisatawan perhatikan demi kelancaran perjalanan. Berikut adalah tips yang diharapkan memudahkan tahap tersebut agar semua keperluan terbawa:

Bawa pakaian secukupnya

Beberapa orang tak jarang membawa pakaian lebih banyak dari yang diperlukan. Kebiasaan ini malah berpotensi merepotkan Anda, terutama saat harus naik pesawat yang mempunyai ketentuan kapasitas bagasi.

Siapkan pelindung dan obat

Pengelola paket wisata Tanjung Puting umumnya menyarankan wisatawan membawa pelindung seperti kacamata, topi, salep anti serangga, dan tabir surya. Begitu pula obat-obatan pribadi apabila Anda punya riwayat kesehatan tertentu yang mudah kambuh.

Bekal camilan atau snack

Kendati akan menerima makan dengan jadwal teratur,  tak ada salahnya Anda membawa camilan atau snack untuk mengganjal perut. Siapkan juga air minum untuk mencegah dehidrasi apabila Anda melakukan perjalanan panjang menuju meeting point.

Bawa charger dan powerbank

Ada kalanya wisatawan akan kesulitan menemukan tempat mengisi daya smartphone mereka di perjalanan. Charger serta powerbank dalam hal ini menjadi perlengkapan yang sebaiknya disiapkan supaya perangkat bisa segera mendapatkan daya sebelum baterai habis.

Tarik uang tunai secukupnya

Belum semua wilayah atau daerah di sekitar Tanjung Puting menyediakan metode pembayaran cashless. Oleh sebab itu, wisatawan perlu menarik uang tunai secukupnya di ATM terdekat supaya transaksi tetap lancar.

Lihat Juga:

Perjalanan seru dengan paket wisata Tanjung Puting

Menilai dari rincian di atas, paket wisata Tanjung Puting layak dijadikan kesempatan liburan serta mempelajari habitat fauna maupun flora di alam liar. Melalui perjalanan ini pula wisatawan akan tahu bagaimana cara menjaga lingkungan, khususnya melindungi satwa seperti orang utan dari potensi kepunahan yang makin besar.